KE-IPNU-AN | PUISI | PKPT IPNU IPPNU IAIN PEKALONGAN

 

ipnu | ippnu | pkpt | iain pekalongan | puisi

Ke-IPNU-an

Karya : Risma April Liana



Ketika matahari mulai menampakan dirinya

Para rekan dan rekanita pun menyiapkan pasukannya

Menyingsingkan lengan untuk pengorbanannya

Menetes air dari tubuhnya karna kecintaannya


Tak peduli matahari yang membakar tubuhnya

Tak peduli hujan membasahi identitasnya

Berseragam hijau bukti kecintaannya terhadap rosulullah

Perannya adalah bukti keseriusannya terhadap agama Allah


Semangat yang membara

Menjadikan kemalasan tak bermakna

Jiwa yang memanas

Menjadikan kekhawatiran tak berbalas

Dibawah bendera panji islam

Kami berdiri memberi salam

Dibawah nahdlotul ulama’

Kami serukan pedoman pada anbiya’

0/Post a Comment/Comments